Abusyuja.com – Kitab Al-Aufaq merupakan salah satu kitab karya Syekh Abu Hamid Muhammad bin Muhammad al-Ghazali, atau yang akrab kita kenal dengan nama Imam Ghazali. Kitab ini membahas tentang bermacam-macam doa, wifiq, rajah, maupun azimat dan banyak juga yang menyebutnya sebagai rahasia ilmu gaib Imam Ghazali, lengkap dengan khasiat, manfaat, dan fungsinya masing-masing.
Kitab Al-Aufaq Imam Ghazali ini juga salah satu kitab murni sebagai rujukan para Kyai Nusantara dan dikaji di pondok-pondok pesantren. Kitab ini sangatlah unik karena di dalamnya terdapat gambar, kode, atau simbol khusus yang bisa digunakan untuk azimat.
Kode dan simbol inilah yang biasa disebut dengan wifiq, azimat, atau rajah. Terlalu banyak rahasia yang terkandung dalam kitab ini dan tidak bisa semua kami jelaskan kecuali dari ahlinya.
Perlu diingat bahwa kitab ini tidak bisa diajarkan atau dipelajari oleh sembarangan orang. Kitab ini harus dipelajari lewat perantara guru, bukan lewat otodidak saja. Bila mengamalkan isi kitab ini, hal “wajib” yang harus Anda tekankan adalah ketetapan keimanan dan keyakinan bahwa segala dampak atau efek yang terjadi murni hanyalah berasal dari Allah semata.
Di samping itu, dasar ketakwaan juga harus selalu dipelihara agar tidak tertipu oleh tipu daya setan. Al-Aufaq Imam Ghazali ini mungkin tidak asing lagi di telinga santri-santri pondok pesantren tradisional.
Substansinya, kitab ini berisikan rahasia-rahasia Allah dan ism a’dham-Nya (kebesaran nama-Nya). Di kalangan salafi wahabi, kitab ini mereka anggap syirik. Mereka tidak paham kalau isinya adalah mengagungkan asma-asma Allah dan Nabi-Nya dengan cara yang tidak mereka pahami.
Nama lengkap beliau Abu Hamid Muhammad bin Muhammad Ibnu Muhammad al Ghazali lahir di kota Thos, Khurasan, Persia, pada tahun 450 H. Beliau belajar fiqih pada Ulama Syafiiyah, yaitu Imamul Haraini Abdul Imamul Haraini Abul Nfa’ali Al-Juwaini (w 478 H).
Beliau (Imam Ghazali) adalah ulama alim kubra, seorang ahli sufi sekaligus ulama hukum yang memiliki gelar Zainuddin Hujatul Islam. Beliau ulama terkemuka yang memiliki pengaruh besar pada dunia Islam. Beliau juga memiliki majelis pengajian yang orang-orang beri julukan sebagai “Majelis 300 Sorban besar”. Selain ahli fiqih, beliau juga merupakan ahli ilmu tasawuf yang tidak ada tandingannya kala itu. Dalam riwayatnya beliau pernah mengajar pada Sekolah Tinggi Syafiiyah di Baghdad tahun 484 H.
Berikut adalah link download kitab Al-Aufaq Imam Ghazali PDF:
Download Al-Aufaq Imam Ghazali PDF
Demikian resensi singkat kitab Al-Aufaq Imam Ghazali lengkap dengan link downloadnya. Semoga apa yang kami bagikan bermanfaat. Wallahu A’am